Tak menemukan jawaban
2010
Ku tlah menatap awan
Indah semerbakkan hujan
Genggam tak lepas tangan
Jiwa kan melayang ringan
Apakah kau tahu kapan,
Tuk diriku menyerahkan angan?
Atau hanya diam berkawan
Dengan waktu yang berhenti berjalan?
Ah,aku tak menemukan jawaban
Bahkan di sudut ruangan
Siapakah yang akan terheran,
Melihat diri ini tanpa harapan?
Kelak ku kan tertawan
Melangkah pun tertahan
Tapi kumohon kawan,
Jangan kau putuskan
Retas tali persahabatan
Oh,bulan..
Aku hanya seorang insan
Kekuasaan pun tak ditangan
Tiada orang memandang kesan
Selamanya kan kucari pengertian
Di sepanjang bentang kehidupan
Siapakah kan tercipta pasangan?
Diri ini lelah terbelit rintangan
Kan kucipta lagu-laguan
Senandung bebas bak lautan
Tuk ciptakan hidup dari keindahan
Tapi apakah waktu kan lama kian?
Aku tak menemukan jawaban....
0 comments